Fbhis.umsida.ac.id – Prestasi membanggakan kembali ditorehkan mahasiswa Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) di bidang olahraga.
Mutiyas Safitra, mahasiswi Program Studi Manajemen semester 3, sukses mencatatkan debut manisnya pada ajang Kejuaraan Ju-Jitsu Open Piala KONI Kabupaten Mojokerto yang digelar pada 17–18 Januari 2026 di GOR Gajah Mada Mojosari.
Kejuaraan ini diselenggarakan oleh PBJI KONI Kabupaten Mojokerto dan diikuti atlet-atlet ju-jitsu dari berbagai daerah.
Sebagai atlet baru yang tergabung dalam UKM Bela Diri Umsida, Mutia tampil penuh semangat meski harus menghadapi lawan-lawan yang lebih berpengalaman.
Keikutsertaannya dalam ajang ini menjadi pengalaman berharga sekaligus pembuktian bahwa mahasiswa Umsida mampu berprestasi di luar ruang kelas.
Baca juga: The Dialectica 2026 Latih Debater Kritis Lewat Proyek Mahasiswa Ikom Umsida
Langkah Awal di Matras Penuh Tantangan

Mengawali pertandingan perdananya, Mutia mengaku sempat diliputi rasa gugup. Atmosfer pertandingan yang ramai dan intens menjadi tantangan mental tersendiri baginya.
“Sebagai atlet baru, melihat keramaian GOR dan mendengar bunyi peluit wasit sempat membuat mental saya naik turun. Namun semua keraguan itu hilang saat kaki menyentuh matras,” ungkap Mutia.
Pertandingan berlangsung sengit dan dinamis. Mutia harus mampu mengontrol emosi serta fokus pada strategi yang telah dilatih.
Ia menyebut bahwa bayangan latihan keras di sasana menjadi penguat utama selama pertandingan berlangsung.
“Fokus saya hanya satu, mempraktikkan apa yang diajarkan oleh pelatih dengan sebaik mungkin,” tambahnya.
Lihat juga: Zabrina Bawa Pulang Emas dan Perunggu, Tunjukkan Kemampuan Tanpa Batas di Batu Karate Challenge 2025
Disiplin Latihan Jadi Kunci Penampilan Maksimal

Kesuksesan Mutia tidak datang secara instan. Persiapan intensif telah ia jalani sejak satu hingga dua bulan sebelum pertandingan.
Program latihan meliputi drilling teknik secara berulang, sparring untuk simulasi pertandingan, serta latihan fisik seperti lari dan latihan beban untuk meningkatkan stamina dan kekuatan ledak.
Selain aspek fisik, ia juga menekankan pentingnya persiapan mental dan pemahaman regulasi pertandingan.
“Persiapan ini bukan hanya soal teknik, tapi juga membangun kedisiplinan mental, menjaga pola makan, istirahat, dan memahami aturan agar bisa tampil maksimal tanpa melanggar regulasi,” jelasnya.
Di tengah pertandingan, Mutia bahkan harus mengubah strategi secara spontan.
Berkat arahan pelatih dari pinggir lapangan, ia mampu tetap tenang dan mengendalikan jalannya laga hingga akhir.
Prestasi Debut dan Pesan Inspiratif untuk Mahasiswa Umsida
Dukungan tim dan atmosfer pertandingan yang membara menjadi energi tambahan bagi Mutia. Sorakan dari pinggir lapangan membuatnya bertahan hingga titik akhir dan berhasil naik podium juara pada debut pertamanya.
“Bisa berdiri di podium juara pada debut pertama ini terasa seperti mimpi. Tapi saya sadar ini adalah hasil dari setiap repetisi teknik, memar saat latihan, dan disiplin yang saya jaga,” ujarnya.
Ke depan, Mutia berencana kembali fokus berlatih untuk menghadapi Ju-Jitsu Open Turnamen tingkat regional dan nasional di Surabaya.
Ia menargetkan peningkatan level kompetisi sebagai bagian dari proses pengembangan diri.
Menutup kisahnya, Mutia menyampaikan pesan inspiratif untuk mahasiswa Umsida.
“Jangan takut keluar dari zona nyaman. Prestasi tidak hanya datang dari ruang kelas, tapi juga dari keringat di lapangan atau matras. Setiap juara dulunya adalah pemula yang menolak menyerah.”
Prestasi yang diraih Mutiyas Safitra menjadi bukti bahwa Umsida tidak hanya mendukung pengembangan akademik mahasiswa, tetapi juga memberi ruang luas bagi potensi nonakademik untuk tumbuh dan berprestasi.
Melalui UKM Bela Diri, mahasiswa didorong untuk mengasah disiplin, sportivitas, serta mental juara sejak dini.
Capaian ini diharapkan mampu menginspirasi mahasiswa lainnya untuk berani mencoba, konsisten berproses, dan mengharumkan nama Umsida melalui berbagai bidang prestasi, baik di tingkat regional maupun nasional.
Penulis: Indah Nurul Ainiyah


















