FBHIS UMSIDA : Pengabdian Masyarakat Internasional dukung Inovasi di Malaysia

ABDIMAS- Tim Dosen dan Mahasiswa FBHIS dari Universitas Muhammadiyah Sidoarjo melaksanakan pengabdian masyarakat di Malaysia, Rabu (14/08/2024).

 

Rabu, 14 Agustus 2024, tim dosen dan mahasiswa dari Program Studi Akuntansi, Manajemen, Bisnis Digital dan Magister Manajemen Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (UMSIDA) melaksanakan pengabdian masyarakat internasional di Malaysia. Kegiatan ini merupakan kerjasama antara UMSIDA dan manajer perusahaan DKL Tours & Travel Malaysia, dengan tujuan utama mengevaluasi dan memberikan rekomendasi dalam mengatasi tantangan yang dihadapi oleh perusahaan tersebut.

DKL Tours & Travel Malaysia merupakan salah satu perusahaan yang terus berkembang di industri pariwisata. Dalam pengabdian ini, Sisil, perwakilan dari DKL Tours & Travel Malaysia, menekankan pentingnya persiapan generasi penerus dengan mewariskan ilmu yang telah diperoleh. Ia juga menambahkan bahwa memahami minat dan kebutuhan mahasiswa menjadi kunci dalam memastikan keberlanjutan inovasi di masa mendatang.

Sarwenda Biduri SE, MSA, selaku Kepala Program Studi Akuntansi UMSIDA, turut menyampaikan bahwa pengabdian masyarakat ini adalah kesempatan emas bagi mahasiswa dan dosen untuk menerapkan teori yang telah dipelajari dalam konteks internasional. “Dengan melakukan pengabdian di luar negeri, kita dapat memahami perekonomian-perekonomian yang berbeda dari negara kita dan sekaligus berkontribusi pada solusi yang inovatif bagi tantangan yang dihadapi oleh DKL Tours & Travel,” ungkapnya.

Kegiatan pengabdian masyarakat ini diharapkan dapat memberikan manfaat nyata, tidak hanya bagi perusahaan mitra di Malaysia, tetapi juga bagi mahasiswa dan dosen UMSIDA dalam memperluas wawasan dan pengalaman mereka di kancah internasional.

 

Berita Terkini

Studi Eskursi International : Wisata Budaya Ke Kota Tua di Malaysia
October 8, 2025By
Mahasiswa FBHIS UMSIDA Berangkat ke Malaysia untuk Studi Ekskursi Internasional
October 8, 2025By
Magang Bermakna Mahasiswa Umsida Bentuk Karakter Positif Melalui Program LMI
October 6, 2025By
Perkuat Literasi Keuangan Syariah, Kolaborasi Fbhis dengan Permata Bank Syariah dalam Kuliah Tamu
October 2, 2025By
Mahasiswa Ikom Umsida Belajar Kelola Media Sosial Metro Today
September 22, 2025By
Australia Terapkan Kebijakan Right to Disconnect, Perlindungan Baru bagi Karyawan
September 10, 2025By
Reshuffle Kabinet Prabowo Dinilai Strategis Jawab Dinamika Politik dan Ekonomi
September 9, 2025By
Desain Antarmuka CEISA 4.0 Menjadi Penentu Kepuasan Pengguna
August 15, 2025By

Prestasi

Mahasiswa Umsida Raih Juara 2 Tapak Suci di Airlangga Championship
September 16, 2025By
Lagi! Sonhaji Raih Medali Emas Tapak Suci Airlangga Championship 2025
September 15, 2025By
Bangun Mental Tangguh: Mahasiswa Umsida Raih Juara Pencak Silat
September 8, 2025By
Vivi Nabila, Raih Juara 2 Pencak Silat: Semangatnya Membawa Kemenangan
September 7, 2025By
Mahasiswa Akuntansi Sabet Juara 1 Taekwondo Kyorugi U-68
September 6, 2025By
Mahasiswa AP Umsida Raih Juara 2 Pencak Silat di Ajang Kanjuruhan Fighter Competition
September 5, 2025By
Mahasiswa Ikom Persembahkan Medali Emas Taekwondo untuk Umsida
September 4, 2025By
Windy Wulandari Sabet Juara 1 Kejuaraan Pencak Silat, Tampil Sebagai Pesilat Terbaik
September 3, 2025By