Hima Prodi Hukum Sukses Selenggarakan Program Tahunan, LKMM-TD

fbhis.umsida.ac.id – Himpunan Mahasiswa Program Studi Hukum Universitas Muhammadiyah Sidoarjo mengadakan Latihan Keterampilan Manajemen Mahasiswa Tingkat Dasar atau biasa disebut dengan LKMM-TD. LKMM-TD bertujuan untuk membantu para mahasiswa agar memiliki pengetahuan, sikap, keterampilan yang dibutuhkan seseorang untuk menjalankan tugas tertentu.  Dengan tema Mencetak Mahasiswa yang Kritis, Logis, dan Sesuai Dengan Nilai-Nilai Islami Dalam Menegakkan Hukum.

LKMM-TD tersebut dilaksanakan selama 3 (tiga) hari dimulai dari tanggal 24 Februari 2023 yang diadakan di Kampus 1 Universitas Muhammadiyah Sidoarjo dan dilanjut pada tanggal 25 Februari – 26 Februari 2023 di SD Muhammadiyah Candi Sidoarjo. 

Pada hari Jum’at, 24 Februari 2023 kegiatan tersebut dihadiri oleh Bu Fatimah Noor Mediawati selaku Kepala Prodi Hukum dan Pak Junaedi selaku ke mahasiswaan untuk memberikan sambutan dimulainya acara LKMM-TD. Kemudian diisi oleh 4 materi. Penyampaian materi diatas disampaikan oleh Pak Supriadi, yaitu Kemuhammadiyaan sebagai materi 1 kemudian Moral dan Akhlak sebagai materi 2. Lalu disambung dengan penyampaian materi oleh Bapak Narwoko yaitu materi Kepempimpia dan Organisasi sebagai materi ketiga dan keempat sekaligus menutup acara tersebut dengan sesi tanya jawab. 

Pelaksanaan outdoor bertempat di SD Muhammadiyah 1 Candi. Ada penyampaian materi terakhir tentang administrasi oleh (Mas adit). Lalu dilanjutlan dengan Forum Group Discussions dengan tujuan untuk meningkatkan kegiatan diskusi agar peserta dapat menyuarakan pendapat mengenai isu-isu yang sedang terjadi dimasyarakat, sesi sharing bersama alumni Himpunan Mahasiswa Program Studi Hukum, dan beberapa games yang bertujuan untuk meningkatkan soft skill peserta yaitu tentang problem solving dan kekompakan.

Ditulis: Dewi Kusuma Nada

Berita Terkini

Pelantikan BEM dan HIMA Se-FBHIS Umsida: Komitmen Wujudkan Target Capaian Hingga 2025
November 11, 2024By
Prodi Hukum Umsida berkolaborasi dengan Kemenkumham Jatim, Dorong Notaris Berintegritas dan Adaptif
October 31, 2024By
Jadi Mahasiswa Terbaik, Denisa Firlian: Kuliah adalah Proses Pendewasaan
October 30, 2024By
Dorong Transparansi, Prodi AP Umsida Gelar Workshop e-Partisipasi Masyarakat Menuju Sidoarjo Smart Governance
October 29, 2024By
Sumpah Pemuda 2024: Refleksi Nilai-Nilai Kebangsaan di Tangan Pemuda
October 28, 2024By
Dedikasi dan Ketekunan: Maya Sara Salsabillah Buktikan Layak Menjadi Wisudawan Terbaik Umsida!
October 27, 2024By
Rayakan Kelulusan: Informasi Wisuda ke-44 Umsida
October 24, 2024By
Tingkatkan Eksposur Ormawa, FBHIS Umsida Gelar Workshop Jurnalistik dan Publikasi untuk mahasiswa
October 23, 2024By

Prestasi

Hafit Wahyu, Dari Lapangan Futsal Hingga Podium Wisudawan Terbaik Umsida
November 7, 2024By
Kuliah Sambil Usaha, Fikri Buktikan Prestasi Akademik dan Bisnis Bisa Berjalan Beriringan
November 6, 2024By
Dari PON Hingga Internasional: Perjalanan Suryaningtyas, Atlet Pencak Silat dengan Segudang Prestasi
November 5, 2024By
Dari Ruang Kuliah ke Pentas Nasional: Perjalanan Zhafira Ramadhani
November 4, 2024By
Berkat Manajemen Waktu, Mahasiswa FBHIS Umsida Dita Raih Juara 1 Lomba Story Telling Nasional
November 1, 2024By
Sukses di ACST 2024: Mahasiswa Akuntansi Raih 8 Kemenangan dalam Lomba Internasional
July 24, 2024By
Melampaui Batas : Mahasiswa FBHIS dari prodi Ikom Umsida Sabet 3 Kejuaraan di SILAT APIK PTMA 2024
March 2, 2024By
Ridwan, Mahasiswa FBHIS dari Prodi AP Lulus 3,5 Tahun Jadi Mahasiswa Terbaik Se-Prodi dan Se-Fakultas
June 5, 2023By